Home » » 4 Jenis tarian yang ampuh melangsingkan tubuh

4 Jenis tarian yang ampuh melangsingkan tubuh

Written By Unknown on Sabtu, 14 Juli 2012 | 17.22

4 Jenis tarian yang ampuh melangsingkan tubuh
Apakah Anda suka menari? Jangan malas untuk melakukannya secara rutin, sebab mungkin tarian yang Anda lakukan ampuh melangsingkan tubuh! Lantas sebenarnya jenis tarian apa yang bisa membuat berat badan bisa menurun? Temukan jawabannya seperti yang dilansir dariBoldsky (12/07) berikut ini.
FreestyleTarian jenis freestyle, seperti namanya, memberikan kebebasan bagi kita untuk bergerak sesuka hati. Tanpa peduli dengan langkah tarian atau gerakan tubuh, kita hanya perlu bergerak dengan cepat agar lemak cepat terbakar. Freestyle biasanya identik dengan musik yang keras. Jadi kita bisa menurunkan berat badan sekaligus menari dengan senang hati.
Belly danceMenggerakkan tubuh yang berpusat pada bagian perut akan membuat lemak di sekitar bagian itu cepat terbakar dan membentuk tubuh dengan lebih indah. Kita bisa mengikuti kelas khususbelly dance untuk menjaga kebugaran dan melangsingkan tubuh atau berlatih sendiri melalui video.
BaletMenari balet adalah langkah tepat untuk membentuk tubuh kita. Sebab balet membutuhkan fleksibilitas otot dan membuat tubuh terbentuk secara alami. Gerakan balet yang lembut mirip seperti yoga. Balet juga memerlukan konsentrasi untuk memaksimalkan gerakannya sehingga lemak tak akan betah tinggal lama-lama dalam tubuh kita.
Pole dancingAda sebagian orang yang menganggap pole dancing adalah aktivitas yang berhubungan dengan hal-hal yang tabu, seperti penari striptis. Namun sebenarnya pole dancing sudah populer sebagai salah satu tarian yang ampuh melangsingkan badan dan menjaga kebugaran kita.
Setelah melakukan salah satu dari keempat jenis tarian yang ampuh melangsingkan tubuh tersebut, jangan lupa untuk minum air putih yang banyak untuk menghilangkan dehidrasi.
Share this article :

Ditulis Oleh Berita Terbaru Dalam Kategori : KESEHATAN

Artikel 4 Jenis tarian yang ampuh melangsingkan tubuh ini diposting oleh Berita Terbaru Online pada 17.22. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar.

0 komentar:

mas template
 
Support : Berita Informasi Terbaru | Berita Terbaru | Zhaly Sasak
Copyright © 2013. Berita Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger