Home » » 6 Mitos tentang memelihara ikan dalam akuarium

6 Mitos tentang memelihara ikan dalam akuarium

Written By Unknown on Sabtu, 30 Juni 2012 | 23.49

6 Mitos tentang memelihara ikan dalam akuarium
Memelihara ikan dalam akuarium adalah salah satu jenis hobi yang umum dilakukan. Namun sebenarnya ada mitos tentang memelihara ikan dalam akuarium yang tidak benar. Simak daftar mitos tersebut selengkapnya seperti yang dilansir dari Indiatimes (29/06) berikut ini.
MahalAda yang bilang memelihara ikan dalam akuarium membutuhkan banyak biaya. Faktanya, memelihara ikan dalam akuarium berukuran besar justru hemat. Kata mahal biasanya dikaitkan dengan harga makanan ikan, filter, atau pencahayaan pada akuarium. Padahal ketiga komponen tersebut membuat pemeliharaan ikan menjadi lebih mudah dan hemat.
RepotSelain mahal, banyak yang berpendapat sangat repot memelihara ikan dalam akuarium, karena harus mengganti air setiap hari. Kenyataannya, air dalam akuarium tidak boleh diganti setiap hari seluruhnya. Jika sudah menggunakan filter, mengganti air dalam akuarium bisa dilakukan satu minggu sekali. Jumlah air yang diganti pun sekadar 10-20% saja.
Ikan pembersih kaca Meskipun Anda memelihara ikan pembersih kaca dalam akuarium, bukan berarti ikan tersebut bisa menjaga akuarium Anda tetap bersih. Mungkin ia akan memangsa beberapa kotoran dalam akuarium, namun Anda tetap membersihkan akuarium dengan rutin.
Akuarium kecil Tidak benar jika Anda yang baru pertama kali memelihara ikan dalam akuarium harus memilih ukuran yang kecil. Sebab akuarium kecil malah lebih susah pemeliharaannya. Memelihara ikan mas dalam akuarium bundar adalah ide buruk, karena itu bisa membuat ikan cepat mati.
Jumlah ikanJangan mempercayai mitos bahwa memelihara ikan dalam jumlah banyak bisa berbahaya. Sebab asalkan Anda pintar mengatur dan memasang filter, jadi berapapun jumlah ikan yang ada dalam akuarium Anda itu tidak masalah.
Lingkungan alamMitos terakhir adalah memelihara ikan dalam akuarium bisa menghancurkan lingkungan alam mereka. Namun mitos tersebut salah. Sebab ikan-ikan yang dipelihara tersebut justru tidak bisa bertahan di lingkungan alam yang normal.
Setelah mengetahui kebenaran di balik mitos tersebut di atas, terbukti bahwa memelihara ikan di dalam akuarium tidak seburuk yang dipikirkan orang-orang bukan?
Share this article :

Ditulis Oleh Berita Terbaru Dalam Kategori : UNIK

Artikel 6 Mitos tentang memelihara ikan dalam akuarium ini diposting oleh Berita Terbaru Online pada 23.49. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar.

0 komentar:

mas template
 
Support : Berita Informasi Terbaru | Berita Terbaru | Zhaly Sasak
Copyright © 2013. Berita Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger